Manfaat Jus Sirsak Dalam Memperoleh Kesehatan dan Kebugaran Tubuh

Di banyak negara yang memiliki iklim tropis, buah sirsak banyak tumbuh dengan sangat subur. Daging buah sirsak memiliki tekstur yang kenyal, berwarna putih serta didalamnya terdapat biji yang berwarna kehitaman. Dalam mengonsumsi buah ini terdapat banyak cara seperti dimakan secara langsung hingga dibuat minuman seperti jus. Vitamin C yang terkandung dalam jus sirsak, tentunya sangat berguna dalam menjaga imunitas pada tubuh anda dalam melawan patogen yang dapat merusak sel – sel pada tubuh anda. Manfaat lainnya yang tidak kalah penting pada jus sirsak yaitu memiliki kandungan kalori, lemak, karbohidrat, protein, serat, vitamin B, folat, kalsium, zat besi, serat dan nutrisi lainnya.

 

Mengonsumsi buah sirsak menjadi bentuk minuman seperti jus sangat membantu penyerapan kandungan–kandungan gizi yang terdapat didalamnya. Kandungan antioksidan yang tinggi pada jus sirsak dapat berguna unruk mengurangi resiko penyakit jantung, diabetes, hingga kanker. Ekstrak buah sirsak sendiri relatif bermanfaat dalam melawan bakteri yang akan menjadi penyakit, mengurangi peradangan didalam tubuh, menstabilkan kadar gula darah, memperlancar sistem pencernaan pada tubuh, dan dapat menyehatkan serta mencerahkan kulit anda.

 

Meskipun jus sirsak memiliki manfaat yang begitu banyak bagi kesehatan tubuh dan kulit, hindari pengkonsumsian jus sirsak secara berlebihan. Dikarenakan jika anda mengkonsumsinya secara berlebihan akan mengakibatkan efek samping seperti menyebabkan diare, nyeri pada perut, mengganggu sistem pencernaan, serta  kandungan annonacins dan acetogenin dapat mengganggu sistem saraf.