Tak Lagi Terganggu, Ikuti Cara Menghilangkan Tab yang Muncul Sendiri di Google Chrome Berikut

Bila anda sering menggunakan Google Chorme, maka tentu sering melihat banyak tab yang muncul dan memuat konten-konten dewasa. Hal ini tentu akan mengganggu dan banyak orang yang ingin menghilangkannya. Caranya mudah, ikuti cara menghilangkan tab yang muncul sendiri di Google Chorme berikut.

2 Cara Menghilangkan Tab di Google Chrome

  1. Menonaktifkan Pop-up

Langkah pertama untuk menghilangkan tab pada chrome adalah dengan membuka Google Chrome kemudian pilih menu yaitu klik ikon tiga titik di bagian pojok kanan atas. Lanjut dengan Scroll ke bawah dan pilih opsi ‘Setelan’ kemudian ‘Setelan Situs’. Lanjutkan dengan pilih menu ‘Pop Ups and Redirects’ dan klik toggle untuk mencegah tab chrome muncul sendiri.

Langkah tersebut juga berlaku untuk ponsel. Caranya juga kurang lebih sama yaitu dengan masuk ke laman Chrome dan klik tiga titik vertikal di pojok kanan atas. Pilih opsi Setelan’ dan lanjut pilih opsi ‘Setelan Situs’. Lanjut dengan matikan toggle pada pilihan ‘Pop Ups and redirects’. Lanjut kembali ke menu dan pilih opsi ‘Iklan’ dan matikan toggle-nya.

  1. Menambahkan Ekstensi

Cara menghilangkan tab yang muncul sendiri di Google Chorme lainnya adalah dengan menggunakan ekstensi. Dengan menggunakan ekstensi akan mencegah tab terbuka otomatis dan juga bisa mencegah iklan muncul pada Youtube. Beberapa jenis Ekstensi tersebut antara lain seperti Adblock, Adblock for Youtube, dan Poper Blocker.